| UTAMA | | ENGLISH | | BERITA FOTO | | ULASAN | | DIALOG | | REDAKSI | | RISET - POLLING |

27 April 2008

Subsidi BBM Lebih Baik Untuk Infrastruktur

(Jakarta) - Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia Bidang Investasi, Perhubungan, Informatika dan Telekomunikasi, Chris Kanter memprediksi kenaikan harga minyak dunia semakin liar berdasarkan keadaan di dunia.

Menurut Kadin, karena beban APBN sangat berat maka pemerintah harus menyesuaikan harga minyak dunia, ”Bagaimana pun harus dan harus dihitung kembali dengan baik karena tergantung kemampuan masyarakat sendiri, sehingga uang keluar terus,untuk subsidi,” katanya di Jakarta, Minggu (27/4).

Lebih baik, kata Chris, subsidi disalurkan untuk program infrastruktur, supaya mendorong perekonomian lebih maju.”ini sudah terlalu berat, tidak mungkin, artinya kita bisa collapse,” ujarnya pesimis.

Selanjutnya tambah Chris, keadaan ini bukan salah dari pemerintah, namun ini fenomena dunia yang tidak bisa diprediksi.

”Prediksi sampai 120 ternyata tercapai, ada pendapat bilang ia bisa sampai 140 dalam cakupan waktu dekat. ini bisa saja terjadi karena Nigeria penghasil terbesar bermasalah degan Iran belum selesai itu selalu jadi indikator tentang harga,” jelasnya.

Terkait subsidi BBM, ia mengatakan bisa mencapai 200 Triliun, ”lebih baik masuk ke proyek-proyek yang sangat membutuhkan,” pungkasnya. (Renny/Ekonomi)

Tidak ada komentar: