| UTAMA | | ENGLISH | | BERITA FOTO | | ULASAN | | DIALOG | | REDAKSI | | RISET - POLLING |

31 Oktober 2008

Demokrat Pastikan Tidak Akan Berkoalisi Dengan PDIP

(Jakarta) – Partai Demokrat (PD) masih mencari pendamping untuk Presiden SBY dalam pemilu Presiden tahun 2009. Namun untuk berkoalisi Partai Demokrat memastikan tidak akan berkoalisi dengan PDIP.

“PD ingin mengusung yang nomor satu. Karena ingin mengajukan nomor 1 maka tidak ada kesepakatan antara PD dan PDIP sebab masing-masing ingin ajukan Capres,” ujar Ketua DPP Partai Demokrat Anas Urbaningrum usai menghadiri diskusi bertemakan “Munculnya Capres Baru dan UU Pilpres’ di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (31/10).

Untuk itu, lanjut Ans, kemungkinan besar PD akan menggandeng dengan partai-partai yang belum memiliki calon pasti. “Seperti Golkar yang belum memastikan ajukan nomor 1 atau 2, PKS, PAN, PKB dan lain-lain. Jadi kita memang harus menunggu itu adalah realitas yang harus dihadapi dan kita akan tentukan setelah pemilu legislatif,” jelasnya. (Taupik/Nurseffi)

Tidak ada komentar: